Senin, 28 Juni 2010

Pelantikan dan Mutasi Penjabat Struktural

Penjabat struktural adalah seseorang yang diangkat untuk memegang sebuah jabatan dimana didalam aturan pemerintah ditetapkan dalam strata eselon mulai dari eselin 1, 2, 3 dan 4.

Pada tanggal 28 Juni 2010 di Universitas Andalas dilakukan pelantikan dan mutasi penjabat eselon IV, untuk mengisi pos-pos baru. Pelantikan dilakukan oleh Rektor Unand Prof.Dr.Ir.H.Musliar Kasim,MS, dan dihadiri oleh semua Pimpinan Universitas dan Fakultas dilingkungan Unand.


Terima kasih

Makna Sebuah Kehidupan

Setiap hari manusia beraktifitas sesuai dengan bidang tugasnya masing-masing, pergi pagi dan pulang sore bahkan ada yang pulang malam. Semua itu haruslah dimaknai sebagai sebuah kewajiban untuk dilaksanakan dengan ikhlas dan bersemangat. Sehari-hari manusia melakukan kegiatan tersebut sampai pada batas waktunya, yang membatasi waktu itu ada dengan jadwal yang telah ditetapkan sebuah aturan, seperti pensiun bahkan ada juga dengan kematian semuanya sudah ditentukan oleh yang Kuasa.