Selasa, 21 Desember 2010

Jalan Pagi-Pagi

Merobah kebiasaan tidur larut malam dan bangun terlambat bagi sebagian orang adalah hal yang sulit, tetapi kalau kita mau melakukan sebenarnya tidaklah sulit dimana membiasa kan diri bangun pagi dan tidur tidak larut malam arti kata tidur lebih kurang 6-7 jam semalam itu sudah cukup untuk membuat tubuh kita nyaman.

Dengan tubuh yang cukup istirahat kita bisa bangun pagi-pagi dan melakukan olah raga yang ringan umpamanya jalan pagi atau aktifitas lain yang menyebabkan tubuh bergerak dan pikiran berjalan normal untuk beraktifitas sesudah itu. Jalan pagi pertama-tama memang sulit untuk dibiasakan, tetapi kalau kita sudah rasakan mamfaatnya maka aktifitas tersebut sangat bagus dilakukan, dengan jalan pagi tubuh kita terasa nyaman dan segar untuk melakukan kegiatan aktifitas harian, pikiran kita terasa tenang dan kehidupan kita terasa bergairah.

Kebanyakan manusia baru melakukan aktifitas jalan pagi atau berolah raga kalau tubuhnya mulai ada masalah dengan kesehatan, sebenarnya hal tersebut tidak perlu terjadi kalaulah kita dari awal sudah membiasakan dan mencintainya, biasanya orang yang bangun pagi waktu mau subuh, terus dia pergi shalat subuh berjamaah ke Mesjid hal ini mudah untuk melakukan aktifitas jalan pagi, penulis sendiri Alhamdulillah sudah mencoba dan terus mencoba untuk membiasa kannya, diri ini merasa rugi kalau aktifitas tersebut terlewatkan biasanya terjadi kalau hari libur sebab penulis sering pergi ke warung dan tidur agak malam dan bangun pagi juga agak terlambat.

Mudah-mudahan peluang dan kenikmatan alam yang diberikan Allah SWT ini dapat kita nikmati dan manfaatkan sebelum sakit itu datang kepada kita.

Amin

0 Komentar:

Posting Komentar

Berlangganan Posting Komentar [Atom]

<< Beranda