Senin, 27 Desember 2010

Pedagang Asongan di Kampus Unand

Berdagang atau berwirausaha adalah profesi mulia, dikatakan mulia karena mulai dari zaman para Nabi kegiatan perdagangan itu sudah ada, bahkan sekarang di kampus-kampus kuliah kewirausahaan sudah menjadi bahan kuliah umum bagi para mahasiswa. Zaman sekarang cara orang berdagang sudah bermacan cara, ada yang punya tempat permanen, ada juga yang berdagang di gerobak-gerobak (kaki lima) bahkan ada juga yang berdagang dengan kendaraan bermotor serta berjalan kaki dengan bahan dangangan di gendong.

Kegiatan tersebut dapat dilakukan dan tidak ada larangan untuk melakukannya selagi tidak melanggar aturan-aturan lain yang sudah ditetapkan oleh penanggung jawab suatu daerah atau lokasi.

DiKampus Universitas Andalas lokasi-lokasi yang boleh tempat berdagang tersebut sudah dibuatkan tempatnya yang lebih permanen, tetapi dalam prakteknya masih ada pedagang yang berjualan pada tempat yang tidak seharusnya. Semua itu butuh pengawasan dan pembinaan oleh pejabat terkait karena ada sesuatu yang dilanggar.

0 Komentar:

Posting Komentar

Berlangganan Posting Komentar [Atom]

<< Beranda